Inilah Tempat Wisata Kawah Ijen Banyuwangi dan Bondowoso

Super Blogger Keren - Halo sahabat blogger, kali ini saya akan coba share ke kalian tentang Inilah Tempat Wisata Kawah Ijen Banyuwangi dan Bondowoso dimana artikel ini saya akan membahas tuntas tentang Inilah Tempat Wisata Kawah Ijen Banyuwangi dan Bondowoso, senang sekali bagi saya jika anda merasa puas tentang artikel di blog Super Blogger keren ini, berikut ulasan artikelnya, selamat membaca.

Tempat wisata Kawah Ijen merupakan salah satu tempat wisata alam di Jawa Timur yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal dan mancanegara. Kawah Ijen memiliki pesona keindahan alam dan keunikan penambang belerang secara tradisional. Berikut ini ulasan tentang tempat wisata Kawah Ijen.
Gerbang-kawah-ijen-bondowoso
Lokasi Tempat Wisata Kawah Ijen
Tempat wisata kawah ijen terletak di puncak Gunung Ijen yang merupakan salah satu dari rangkaian gunung berapi di Jawa Timur seperti Bromo, Semeru, dan Merapi. Gunung Ijen terletak di sebelah timur Gunung Merapi (di Jawa Timur juga terdapat gunung yang memiliki nama yang sama dengan gunung di Jawa Tengah yaitu Gunung Merapi). Tempat Wisata Kawah Ijen atau Cagar Alam Taman Wisata Ijen terletak di wilayah Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi dan Kecamatan Klobang, Kabupaten Bondowoso. Karena letaknya diantara 2 kabupaten, maka kawah ijen pun sering disebut sebagai Kawah Ijen Banyuwangi dan Kawah Ijen Bondowoso.
Tempat Wisata Kawah Ijen terletak di ketinggian 2.368 meter di atas permukaan laut. Yang menarik adalah kawah ini terletak di tengah kaldera yang terluas di Pulau Jawa. Ukuran kaldera sekitar 20 kilometer. Ukuran kawahnya sendiri sekitar 960 meter x 600 meter dengan kedalaman 200 meter. Kawah ini terletak di kedalaman lebih dari 300 meter di bawah dinding kaldera.
Pesona Keindahan Tempat Wisata Kawah Ijen
Kawah Ijen merupakan salah satu kawah paling asam terbesar di dunia. Tahukah Anda berapa derajat keasaman (pH) dari kawah ini? Kawah ini memiliki tingkat keasaman yang sangat tinggi yaitu mendekati nol sehingga bisa melarutkan tubuh manusia dengan cepat. Selain itu, suhu
kawah yang mencapai 200 derajat celcius menambah takjub akan kawah yang sangat besar ini. Namun, dibalik angka-angka yang membuat rasa takut tersebut, ternyata kawah ini menyajikan pesona keindahan yang juga menakjubkan.
tempat-wisata-kawah-ijen-jawa-timur
Kawah Ijen dari atas Gunung Ijen terlihat sangat indah. Kawah ini merupakan danau yang besar berwarna hijau kebiruan dengan kabut dan asap belerang yang sangat mempesona. Selain itu, udara dingin dengan suhu 10 derajat celcius, bahkan bisa mencapai suhu 2 derajat celcius, akan menambah sensasi tersendiri. Berbagai tanaman yang hanya ada di dataran tinggi juga dapat Anda temukan, seperti Bunga Edelweis dan Cemara Gunung.
Saat pagi hari, ketika matahari mulai menyinari kawasan Kawah Ijen, pemandangan yang indah dapat Anda nikmati. Kawah Ijen yang berwarna hijau kebiruan akan ditambah cahaya matahari yang berwarna keemasan memantul di kawah tersebut. Pemandangan menakjubkan juga dapat Anda peroleh dengan menyaksikan pesona keindahan Gunung Merapi yang berdekatan. Gunung Merapi memiliki kemiripan bentuk dengan Gunung Ijen. Saat yang paling tepat untuk menyaksikan keindahan tempat wisata Kawah Ijen adalah pada pagi hari.
Untuk menuju Kawah Ijen, Anda harus menyusuri jalan setapak menyusuri tebing kaldera. Jangan lupa membawa penutup hidup karena kadang asap belerang tertiup angin melewati jalur tersebut. Anda juga dapat mengelilingi kaldera di kawasan ini yang memakan waktu mencapai 8 hingga 10 jam berjalan kaki.
Penambang Belerang Tradisional Di Tempat Wisata Kawah Ijen
Salah satu yang menjadi perhatian pengunjung di tempat wisata Kawah Ijen adalah adanya penambang belerang tradisional. Mereka dengan berani mendekati danau untuk menggali belerang dengan peralatan sederhana lalu dipikul dengan keranjang.
Para penambang belerang ini mengambil belerang dari dasar kawah. Di sini asap cukup tebal, namun dengan peralatan penutup hidung sekadarnya seperti sarung, mereka tetap mencari lelehan belerang. Lelehan belerang didapat dari pipa yang menuju sumber gas vulkanik yang mengandung sulfur. Gas ini dialirkan melalui pipa lalu keluar dalam bentuk lelehan belerang berwarna merah. Setelah membeku belerang berwarna kuning.
Setelah belerang dipotong, para penambang akan memikulnya melalui jalan setapak. Beban yang dipikul cukup berat antara 80 hingga 100 kg. Para penambang sudah terbiasa memikul beban yang berat ini sambil menyusuri jalan setapak di tebing kaldera menuruni gunung sejauh 3 kilometer.
Tempat-Wisata-Kawah-Ijen-Jawa-Timur-2
Menuju Tempat Wisata Kawah Ijen
Anda dapat menuju Bondowoso maupun Banyuwangi dengan transportasi umum dari Surabaya. Jarak dari Surabaya ke Bondowoso maupun Banyuwangi kurang lebih 200 kilometer. Untuk alasan keamanan, Kawah Ijen ditutup mulai pukul 14.00 karena intensitas asap belerang yang beracun meningkat setelah jam tersebut.
Untuk menuju tempat wisata Kawah Ijen, Anda bisa menempuhnya dari Bondowoso, lalu menuju Wonosari, lalu ke Sempol dan akhirnya ke Patulding. Dari Patulding Anda tinggal berjalan kaki melewati jalan setapak dan tebing kaldera sejauh 2 kilometer menuju Kawah Ijen. Jarak tempuh melewati rute ini adalah 70 kilometer dengan pemandangan pohon kopi dan hutan pinus yang memesona. Rute yang sering digunakan oleh para pengunjung Kawah Ijen karena lebih mudah dilalui dengan kondisi jalan yang bagus dan relatif mulus.

Demikian ulasan saya tentang Inilah Tempat Wisata Kawah Ijen Banyuwangi dan Bondowoso di Super Blogger Keren, semoga artikel yang tersaji selalu bermanfaat untuk anda para pembaca Super Blogger Keren. Nikmati juga artikel keren yang lainnya di blog super keren ini, akhir kata Wassalam.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel